Dewan Pengawas dan Pembina YPBB Kunjungan ke Pembangunan Kampus Terpadu STITEK

STITEK - Dewan Pembina beserta Pengawas Yayasan Pendidikan Bessai Berinta ( YPBB ) melakukan kunjungan langsung ke lokasi pembangunan kampus terpadu STITEK Bontang, Sabtu (12/06). kegiatan kunjungan tersebut dihadiri Jajaran Yayasan YPBB Drs. Dasuki, M.Si, Drs. Akhmad Suharto, M.Si., Dr. Lilik Rukitasari, SH., S.Sos, MH dan Enik Rusmawati, SE., M.M., Ak.CA serta pimpinan STITEK Bontang turut hadir pada kegiatan kunjungan tersebut. Kampus Terpadu ini adalah langkah maju YPBB dalam usaha dan upaya mengembangakan STITEK Bontang menjadi kampus Unggul di Indonesia Timur serta menjadi kebanggaan masyarakat Bontang.

kegiatan ini salah satu bentuk percepatan pembangunan STITEK Bontang yang telah dilakukan pembukaan lahan dengan total 5.4 Hektar yang tidak menutup kemungkinan akan melakukan perluasan lahan untuk memenuhi kebutuhan kampus terpadu.

selain itu, YPBB tidak hanya mengupayakan pembangunan gedung utama tetapi membangun juga klinik dan masjid yang dapat dimanfaatkan tidak hanya mahasiswa STITEK Bontang kelak tetapi dapat dimanfaatkan masyarakat umum di Sekitar STITEK Bontang.